Slider

Business

Marketing

media

advertising

» » » Obyek Wisata Angker di Indonesia Terpopuler

Obyek wisata adalah tempat dimana kita bisa bersenang-senang dan menghabiskan waktu liburan. Namun ada beberapa yang unik dan aneh dengan tempat wisata di Indonesia. Bagaimana tidak unik, ada beberapa obyek wsata yang terkenal dengan suasa mistis atau angker, namun tetap menjadi salah satu favourite untuk dikunjungi. Pada umumnya kita takut dan tidak mau mendekat dengan hal-hal yang berbau menyeramkan, namun inilah letak uniknya. Obyek Wisata Angker di Indonesia Terpopuler berikut ini memang sering terdapat kejadian-kejadian diluar nalar yang dialami pengunjung maupun menurut cerita masyarakat sekitar. Mungkin juga karena rasa penasaran yang menjadikan obyek wisata tersebut malah banyak dikunjungi. Dan berikut ini adalah daftar Obyek Wisata Angker di Indonesia Terpopuler.

Goa Kontilola, Papua
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Goa Kontilola, Papua
Dalam dinding Goa Kontilola, Papua setinggi tiga meter ini terdapat lukisan yang aneh. Disebut aneh karena manusia yang ada dalam lukisan itu terlihat berbeda yakni bertubuh manusia tetapi kepala dan matanya bulat sempurna seperti bola dan tak punya rambut. Sehingga banyak ahli sejarah dan warga setempat percaya jika yang digambar itu adalah sosok alien. Keanehan lainnya adalah jemari makhluk dalam lukisan itu berjumlah empat. Lukisan dalam dinding goa Kontilola ini dipercaya sebagai peninggalan leluhur. Untuk mencapai aula besar Kontilola, Anda harus menyediakan peralatan sangat lengkap seperti senter, sepatu boots, helm dan lainnya yang menjamin keamanan.

Pantai Selatan Jawa
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Pantai Selatan Jawa
Pantai Selatan Jawa memang sudah dikenal memiliki banyak cerita mistis seperti salah satunya tentang Nyi Roro Kidul (Ratu Pantai Selatan). Dari banyaknya pantai, salah satu yang dianggap paling angker adalah pantai Parangkusumo yang menjadi tempat labuhan Keraton Yogyakarta sekaligus pintu gerbang gaib Keraton Laut Selatan. Selain Parangkusumo, ada juga pantai Parangtritis dan goa Langse yang menjadi lokasi-lokasi mistis di sana. Dipercaya, jangan memakai kaos atau baju berwarna hijau saat di pantai selatan karena ombak akan menarikmu ke lautan bebas. Namun tentu saja ada yang percaya dan juga ada yang menganggapnya sekedar mitos saja.

Lubang Buaya Kalibata, Jakarta
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Lubang Buaya Kalibata, Jakarta
Tempat ini adalah dimana para jenderal besar disiksa dan dibuang dalam pemberontakan G-30S PKI. Mungkin berhubungan dengan kejadian tersebut pula sehingga tak sedikit yang sering mendengar suara teriakan-teriakan kesakitan dari lubang di mana jenazah para pahlawan revolusi itu ditemukan. Tragedi tersebut terjadi pada 30 September 1965 di Lubang Buaya, sebuah pusat pelatihan PKI yang terletak di kawasan Cipayung, Jakarta Timur.

Pulau Kumala, Tenggarong
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Pulau Kumala, Tenggarong
Sebelum menjadi taman wisata, Pulau Kumala, Tenggarong hanyalah hutan liar yang lebat. Bahkan ketika sungai Mahakam meluap, pulau Kumala kerap kali tenggelam. Karena itulah banyak dipercaya kejadian angker masih terjadi di Kumala seperti penampakan genderuwo atau wanita misterius yang duduk sendirian di sana. Kini Pulau Kumala, Tenggarong menjadi sebuah taman rekreasi yang memadukan teknologi modern dan budaya tradisional. 

Goa Jepang Lembang, Bandung
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Goa Jepang Lembang, Bandung
Sampai saat ini Goa Jepang Lembang, Bandung di siang atau malam hari dipercaya memiliki suasana yang sangat mencekam. Selain hawa suram, ada teriakan dan rintihan tanpa wujud sering terjadi di sini. Kondisinya yang lembab dan minim ventilasi udara semakin membuat banyak orang berdiri bulu kuduknya. Selain sebagai tempat pertahanan, Goa Jepang Lembang, Bandung yang dibangun oleh Jepang ini adalah tempat di mana para romusha (pekerja paksa pribumi) tewas karena pekerjaan mereka.

Lawang Sewu, Semarang
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Lawang Sewu, Semarang
Ada sebuah ruangan mengerikan di Lawang Sewu bernama ruang penyiksaan bawah tanah yang dipercaya didiami oleh sosok-sosok makhluk kasat mata yang berteriak dan menangis. Bahkan ruangan-ruangan dan koridor di sini begitu suram dan butuh keberanian tinggi melintasinya. Bangunan ikon Semarang ini dibangun pada tahun 1904 dan selesai tiga tahun kemudian. Disebut Lawang Sewu (Seribu Pintu) karena gedung megah ini memiliki pintu yang sangat banyak.

Keraton Yogyakarta
Obyek Wisata Angker di Indonesia
Keraton Yogyakarta
Menurut cerita, yang dianggap memiliki aura mistis sangat kuatdi Keraton Yogyakarta ini adalah di sekitar bangsal Proboyeksa di belakang bangsal Kencana yang dipercaya sebagai lokasi penyimpanan pusaka keraton Yogyakarta. Dipercaya di sana ada makhluk-makhluk penjaga yang tak terlihat dan berasal dari dunia lain. Bahkan setiap kali kamera mau mengabadikan daerah itu di malam hari, selalu saja ada obyek yang mengganggu seperti sepasang mata raksasa yang tiba-tiba muncul dari sesuatu yang kosong.

Itulah daftar Obyek Wisata Angker di Indonesia Terpopuler namun juga menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi. Jika Anda penasaran dengan sauasana di tempat tersebut, Anda bisa berkunjung disaat liburan bersama keluarga dan orang-orang terdekat.

«
Next
Bài đăng Mới hơn
»
Previous
Bài đăng Cũ hơn

Không có nhận xét nào:

Leave a Reply